Memasang CCTV di area rumah kita merupakan suatu investasi yang tidak bisa dibilang murah. Akan selalu timbul pertanyaan, apakah memang benar CCTV dapat mencegah adanya kejahatan? Atau cukup dengan CCTV palsu saja, toh maling juga ga tau yang terpasang itu palsu atau asli.
Pertanyaan tersebut wajar jika muncul saat terpikir untuk memasang CCTV.
Kita akan bahas disini mengapa penting untuk investasi CCTV, dan bahkan ditambah dengan beberapa alat alat sekuriti lainnya.
Apakah bisa CCTV mencegah kejahatan?
Memasang CCTV, tidak bisa 100% akan mencegah kejahatan terjadi. Namun, dengan adanya CCTV dapat membuat sesorang yang akan berbuat jahat untuk berpikir ulang 1000 kali. Menurut beberapa eks pelaku kejahatan dan maling, adanya kamera CCTV menjadi sebuah penghalang terbesar saat mereka mengamati rumah yang akan menjadi sasaran. Kebanyakan dari perampok dan maling pasti mencari korban rumah yang mudah untuk dibobol, dan saat melihat ada CCTV bekerja, mereka merasa perlu adanya usaha tambahan untuk membobol masuk.
Dengan melihat fenomena tersebut, CCTV palsu bukanlah menjadi opsi yang baik. CCTV palsu memang memberikan ilusi bahwa ditempat tersebut terdapat CCTV, namun jika perampok atau maling tetep nekat untuk membobol, maka kita tidak akan punya rekaman kejadian kejahatan yang bisa menjadi bukti dan petunjuk bagi polisi untuk mengungkap kasus pembobolan tersebut.
Apalagi jika perampok atau maling tersebut tahu bahwa yang dipasang adalah CCTV palsu. Tanpa perlu berpikir 1000 kali, mereka akan langsung melakukan kejahatan tanpa khawatir adanya rekaman bukti.
Ingin memasang CCTV dengan layanan terbaik?
Digna dapat membantu anda
CCTV jogja terbaik untuk pelayanan anda.
Beberapa tools tambahan untuk rumah
Perampok atau maling cenderung memasang target di area tertentu. Jika kita memasang CCTV, usahakan CCTV tersebut bisa mengawasi jalan masuk rumah kita, di pintu depan atau pintu belakang, area garasi, tembok yang mudah dilompati, bagian bagian rumah yang tidak terawasi dari jendela. Semakin banyak kamera yang terpasang, akan semakin bagus.
Namun Kamera CCTV akan lebih baik lagi jika dipasang bersama dengan alat kemanan yang lain sehingga dapat membuat suatu sistem keamanan terpadu untuk rumah kita.
Beberapa alat yang bisa ditambahkan:
- Penambahan cahaya di outdoor
- Motion Alarms
- Pagar Sekuriti dengan biometrics
Namun semua ini tergantung budget dan kemampuan investasi kita di bidang keamanan. Tapi paling tidak di rumah terpasang CCTV, sudah cukup untuk bisa memberikan rasa aman kepada penghuni rumah.
Jika kita berencana untuk memasang CCTV, ada beberapa jenis CCTV di pasaran. Bisa dipelajari dan dipilih untuk dipasang di rumah kita.